"Thank U, Next" | ||||
---|---|---|---|---|
Singel oleh Ariana Grande | ||||
dari album Thank U, Next | ||||
Sisi-B | "Imagine" | |||
Dirilis | 3 November 2018 | |||
Format |
| |||
Direkam | Oktober 2018 | |||
Genre | ||||
Durasi | 3:27 | |||
Label | Republic | |||
Pencipta |
| |||
Produser |
| |||
Kronologi singel Ariana Grande | ||||
| ||||
Video musik | ||||
"Thank U, Next" di YouTube |
"Thank U, Next" adalah lagu oleh penyanyi asal Amerika Serikat, Ariana Grande, dirilis sebagai single utama dari album studio kelima, Thank U, Next (2019).[1][2] Lagu ini dirilis pada 3 November 2018, tanpa pengumuman atau promosi resmi sebelumnya.[3] Lagu ini ditulis oleh Grande, Tayla Parx dan Victoria Monét, bersama dengan produsernya Tommy Brown, Charles Anderson dan Michael Foster. Lirik lagu ini mencerminkan hubungan masa lalu Grande.[4]
"Thank U, Next" mendapat pujian, dengan para kritikus memuji daya tarik dan pesan positifnya. Lagu ini terdaftar sebagai salah satu dari 100 lagu yang mendefinisikan dekade 2010-an oleh Billboard.[5] Lagu ini debut di nomor satu di Billboard Hot 100 Amerika Serikat, menjadi nomor satu pertama Grande. Di internasional, lagu ini menduduki puncak tangga lagu di Inggris, Australia, Kanada, Estonia, Finlandia, Yunani, Irlandia, Lebanon, Malaysia, Meksiko, Belanda, Selandia Baru, Portugal dan Singapura, sepuluh besar di Austria, Belgia, Kosta Rika, Republik Ceko, Denmark, Guatemala, Hungaria, Islandia, Norwegia, Panama, Slovakia, Swedia dan Swiss, dan dua puluh teratas di Prancis dan Jerman.
Musik video lagu ini disutradarai oleh Hannah Lux Davis, mengambil referensi film Mean Girls, Bring It On, 13 Going on 30 dan Legally Blonde. Video lagu ini dirilis pada 30 November 2018 dan kemudian memecahkan beberapa rekor YouTube dan Vevo pada saat itu. Lagu ini dinominasikan untuk Video of the Year di MTV Video Music Awards 2019.